Mengenal Flutter, Framework Ciptaan Google

Ikhsan Arfian Nugraha
3 min readOct 13, 2020

Hallo sobat medium semangat pagi pada kesempatan kali ini saya akan update postingan tentang Flutter dengan bahasa pemrograman nya yang bernama Dart Code. Pada postingan kali kita akan membahas tentang aplikasi android, fundamental dan kelebihan pada flutter ini.

Apa itu Flutter ?

Flutter adalah sebuah framework open-source yang dikembangkan oleh Google. Flutter digunakan dalam pengembangan aplikasi untuk sistem operasi Android, iOS, Windows, Linux, MacOS, serta menjadi metode utama untuk membuat aplikasi Google Fuchsia. Benar benar sangat mengesankan bukan 1 framework dapat digunakan untuk berbagai mancam platform berbeda.

Apa saja keunggulan Flutter ?

ada beberapa keunggulan yang diberikan Flutter, seperti;

  • Dart Bridge, size aplikasi memang lebih besar namun kinerjanya lebih cepat daripada React Native yang menggunakana Javascript bridge
  • Support dari IDE (Android Studio, IntelliJ idea)
  • Serba widget, dapat dikatakan bahwa widget adalah basic building block untuk membuat UI aplikasi Flutter
  • Animasi super-smooth, tetap di 60fps kecuali terlalu banyak element
  • Terkoneksi secara otomatis, berbeda dengan React native yang modules nya masih harus dihubungkan secara manual

Kekurangannya ?

  • Dart, bagi yang sudah terbiasa dengan Java/Kotlin/C#, akan mudah beradaptasi dengan Dart. Namun akan berbeda jika kebalikannya.
  • Tidak adanya JSX, pada file Dart tidak ada divisi pada template, styling, dan data, membuat lebih sulit untuk digunakan.
  • Animasinya lebih sulit, memang super-smooth namun lebih sulit dilakukan daripada React Native.
  • Performa, performa dari flutter masih kalah dengan Native App
  • Umur yang relatif muda, Flutter merilis versi 1.0 pada tanggal 4 Desember 2018, lebih muda dibanding kan dengan Native App dan React Native

Terus, kenapa Harus Pilih Flutter ?

Kenapa harus flutter ? itu adalah pertanyaan yang sering muncul ketika ada suatu hal yang baru jawabanya adalah kenapa harus flutter yaitu

  1. Fitur Hot Reload
    Didalam flutter terdapat yang namanya hot reload, apasih hot reload hotreload ini akan sangat membatu para developer saat ngoding membuat sebuah aplikasi karena fitur hot reload ini adalah fitur yang mana setiap ada perubahan, kita tidak perlu kompilasi atau membuild ulang untuk melihat hasilnya.
    Sedangkan ketika kita menggunakan Java atau Kotlin, kita harus membuild ulang Aplikasi yang kita buat sewaktu ingin melihat perubahan yang terjadi atau setiap kali mendebug aplikasi kita ke dalam device

2. Menggunakan Dart Code

Bahasa yang digunakan flutter ini adalah menggunakan bahasa pemrograman Dart sedangkan di android stuio itu menggunakan bahasa Kotlin ataupun Java

3. Support Banyak Device

Ya benar program yang kita buat dengan flutter itu bisa kita jalankan di Android maupun iOS

Untuk cara penginstallan bisa di lihat di https://flutter.dev/docs/get-started/install

--

--

Ikhsan Arfian Nugraha
0 Followers

Junior Mobile Developer | Flutter Developer